Selasa, 20 November 2012

Ciri- Ciri Kayu

1. Ciri-ciri Kayu Mahoni
ü Tekstur cukup halus
ü Serat indah
ü Berwarna merah muda hingga merah tua.
ü Mempunyai lingkaran tahun
2. Ciri-ciri Kayu Pinus
ü Daun seperti jarum
ü Kulit kasar
ü Batang mengandung minyak/getah
ü Untuk bahan cat
ü Mempunyai lingkaran tahun
ü Warnanya kuning gading
3. Ciri-ciri Kayu Lame:
ü Ringan
ü Mudah dibentuk atau dipahat
ü Tahan lama.
4. Ciri-ciri Kayu Albasia
ü Ringan
ü Mudah dibentuk atau dipahat
ü Tahan lamaUmur pendek/Cepat besar
ü Mudah patah
ü Ada lingkaran tahun
5. Ciri-ciri Kayu sungkai:
ü tahan lama
ü tekstur cukup halus
ü serat indah dan berwarna kuning pucat
6. Ciri-ciri Kayu Kamper:
ü tidak terlalu awet dan kuat
ü serat halus dan indah,
ü tidak tahan air
ü tidak mempunyai lingkaran tahun
ü mudah dikerjakan
7. Ciri-ciri Kayu Jati:
ü kuat, tahan lama,
ü serat dan tekstur indah,
ü tahan dari jamur, rayap dan serangga
ü mudah dikerjakan,
ü ada lingkaran tahun,
ü terdapat banyak macam tapi yang paling indah jati kembang karna seratnya berwarna-warni jadi dinamakan jati kembang,
ü tidak mudah memuai terhadap perubahan suhu.
8. Ciri-ciri Kayu Meranti:
ü Terdapat 2 jenis, yaitu: meranti merah dan meranti putih.
ü Pada umumnya kayunya lunak.
ü Paling tahan diantara kayu lokal lainnya, seperti durian, nangka, dan rengas.
ü Ada lingkaran tahunan
9. Ciri-ciri Kayu meranti merah:
ü keras,
ü ringan sampai berat-sedang,
ü warna merah muda tua hingga merah muda pucat,
ü tekstur tidak terlalu halus,
ü lebih keras dari putih
10. Ciri-ciri Kayu Sonokeling:
ü serat indah,
ü berwarna ungu bercoret hitam,
ü kuat dan awet,
ü sangat keras, halus,
ü warna tidak terlalu hitam,
ü bobot sedang hingga berat,
ü tahan air
ü ada lingkaran tahun
11. Ciri-ciri Triplek :
ü Tipis
ü Berlapis tiga
ü Ukuran pasaran 122cmx244cm
ü Terdiri dari macam ketebalan mulai 3ml-6ml
12. Ciri-ciri Multiplek:
ü Lebih tebal dari triplek
ü Ukuran sama
ü Lebih dari 3 lapis
13. Ciri-ciri Teak Blok:
ü Seperti triplek tapi tengahnya diisi kayu tebal-tebal
ü Tidak tahan air
14. Ciri-ciri Partikel Blok:
ü Bahannya dari limbah kayu dip roses dicampur lem lalu dipres sesuai ketebalan
ü tidak tahan air

Sabtu, 06 Oktober 2012

Android (sistem operasi)

ANDROID (Sistem Operasi)



          Android adalah sistem operasi yang berbasis Linux untuk telepon seluler seperti telepon pintar dan komputer tablet. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.

          Pada saat perilisan perdana Android, 5 November 2007, Android bersama Open Handset Alliance menyatakan mendukung pengembangan standar terbuka pada perangkat seluler. Di lain pihak, Google merilis kode–kode Android di bawah lisensi Apache, sebuah lisensi perangkat lunak dan standar terbuka perangkat seluler.

          Di dunia ini terdapat dua jenis distributor sistem operasi Android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan kedua adalah yang benar–benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD).


Sejarah

~Kerjasama dengan Android Inc.

Pada Juli 2005, Google bekerjasama dengan Android Inc., perusahaan yang berada di Palo Alto, California Amerika Serikat. Para pendiri Android Inc. bekerja pada Google, di antaranya Andy Rubin, Rich Miner, Nick Sears, dan Chris White. Saat itu banyak yang menganggap fungsi Android Inc. hanyalah sebagai perangkat lunak pada telepon seluler. Sejak saat itu muncul rumor bahwa Google hendak memasuki pasar telepon seluler. Di perusahaan Google, tim yang dipimpin Rubin bertugas mengembangkan program perangkat seluler yang didukung oleh kernel Linux. Hal ini menunjukkan indikasi bahwa Google sedang bersiap menghadapi persaingan dalam pasar telepon seluler.

~Produk awal

Sekitar September 2007 sebuah studi melaporkan bahwa Google mengajukan hak paten aplikasi telepon seluler (akhirnya Google mengenalkan Nexus One, salah satu jenis telepon pintar GSM yang menggunakan Android pada sistem operasinya. Telepon seluler ini diproduksi oleh HTC Corporation dan tersedia di pasaran pada 5 Januari 2010).

Pada 9 Desember 2008, diumumkan anggota baru yang bergabung dalam program kerja Android ARM Holdings, Atheros Communications, diproduksi oleh Asustek Computer Inc, Garmin Ltd, Softbank, Sony Ericsson, Toshiba Corp, dan Vodafone Group Plc. Seiring pembentukan Open Handset Alliance, OHA mengumumkan produk perdana mereka, Android, perangkat bergerak (mobile) yang merupakan modifikasi kernel Linux 2.6. Sejak Android dirilis telah dilakukan berbagai pembaruan berupa perbaikan bug dan penambahan fitur baru.

Telepon pertama yang memakai sistem operasi Android adalah HTC Dream, yang dirilis pada 22 Oktober 2008. Pada penghujung tahun 2009 diperkirakan di dunia ini paling sedikit terdapat 18 jenis telepon seluler yang menggunakan Android.

~Android versi 1.1

Pada 9 Maret 2009, Google merilis Android versi 1.1. Android versi ini dilengkapi dengan pembaruan estetis pada aplikasi, jam alarm, voice search (pencarian suara), pengiriman pesan dengan Gmail, dan pemberitahuan email.

~Android versi 1.5 (Cupcake)

Pada pertengahan Mei 2009, Google kembali merilis telepon seluler dengan menggunakan Android dan SDK (Software Development Kit) dengan versi 1.5 (Cupcake). Terdapat beberapa pembaruan termasuk juga penambahan beberapa fitur dalam seluler versi ini yakni kemampuan merekam dan menonton video dengan modus kamera, mengunggah video ke Youtube dan gambar ke Picasa langsung dari telepon, dukungan Bluetooth A2DP, kemampuan terhubung secara otomatis ke headset Bluetooth, animasi layar, dan keyboard pada layar yang dapat disesuaikan dengan sistem.

~Android versi 1.6 (Donut)

Donut (versi 1.6) dirilis pada September dengan menampilkan proses pencarian yang lebih baik dibanding sebelumnya, penggunaan baterai indikator dan kontrol applet VPN. Fitur lainnya adalah galeri yang memungkinkan pengguna untuk memilih foto yang akan dihapus; kamera, camcorder dan galeri yang dintegrasikan; CDMA / EVDO, 802.1x, VPN, Gestures, dan Text-to-speech engine; kemampuan dial kontak; teknologi text to change speech (tidak tersedia pada semua ponsel; pengadaan resolusi VWGA.

~Android versi 2.0/2.1 (Eclair)

Pada 3 Desember 2009 kembali diluncurkan ponsel Android dengan versi 2.0/2.1 (Eclair), perubahan yang dilakukan adalah pengoptimalan hardware, peningkatan Google Maps 3.1.2, perubahan UI dengan browser baru dan dukungan HTML5, daftar kontak yang baru, dukungan flash untuk kamera 3,2 MP, digital Zoom, dan Bluetooth 2.1.

Untuk bergerak cepat dalam persaingan perangkat generasi berikut, Google melakukan investasi dengan mengadakan kompetisi aplikasi mobile terbaik (killer apps - aplikasi unggulan). Kompetisi ini berhadiah $25,000 bagi setiap pengembang aplikasi terpilih. Kompetisi diadakan selama dua tahap yang tiap tahapnya dipilih 50 aplikasi terbaik.

Dengan semakin berkembangnya dan semakin bertambahnya jumlah handset Android, semakin banyak pihak ketiga yang berminat untuk menyalurkan aplikasi mereka kepada sistem operasi Android. Aplikasi terkenal yang diubah ke dalam sistem operasi Android adalah Shazam, Backgrounds, dan WeatherBug. Sistem operasi Android dalam situs Internet juga dianggap penting untuk menciptakan aplikasi Android asli, contohnya oleh MySpace dan Facebook.

~Android versi 2.2 (Froyo: Frozen Yoghurt)

Pada 20 Mei 2010, Android versi 2.2 (Froyo) diluncurkan. Perubahan-perubahan umumnya terhadap versi-versi sebelumnya antara lain dukungan Adobe Flash 10.1, kecepatan kinerja dan aplikasi 2 sampai 5 kali lebih cepat, intergrasi V8 JavaScript engine yang dipakai Google Chrome yang mempercepat kemampuan rendering pada browser, pemasangan aplikasi dalam SD Card, kemampuan WiFi Hotspot portabel, dan kemampuan auto update dalam aplikasi Android Market.

~Android versi 2.3 (Gingerbread)

Pada 6 Desember 2010, Android versi 2.3 (Gingerbread) diluncurkan. Perubahan-perubahan umum yang didapat dari Android versi ini antara lain peningkatan kemampuan permainan (gaming), peningkatan fungsi copy paste, layar antar muka (User Interface) didesain ulang, dukungan format video VP8 dan WebM, efek audio baru (reverb, equalization, headphone virtualization, dan bass boost), dukungan kemampuan Near Field Communication (NFC), dan dukungan jumlah kamera yang lebih dari satu.

~Android versi 3.0/3.1 (Honeycomb)

Android Honeycomb dirancang khusus untuk tablet. Android versi ini mendukung ukuran layar yang lebih besar. User Interface pada Honeycomb juga berbeda karena sudah didesain untuk tablet. Honeycomb juga mendukung multi prosesor dan juga akselerasi perangkat keras (hardware) untuk grafis. Tablet pertama yang dibuat dengan menjalankan Honeycomb adalah Motorola Xoom. Perangkat tablet dengan platform Android 3.0 akan segera hadir di Indonesia. Perangkat tersebut bernama Eee Pad Transformer produksi dari Asus. Rencana masuk pasar Indonesia pada Mei 2011.

~Android versi 4.0 (ICS: Ice Cream Sandwich)

Diumumkan pada tanggal 19 Oktober 2011, membawa fitur Honeycomb untuk smartphone dan menambahkan fitur baru termasuk membuka kunci dengan pengenalan wajah, jaringan data pemantauan penggunaan dan kontrol, terpadu kontak jaringan sosial, perangkat tambahan fotografi, mencari email secara offline, dan berbagi informasi dengan menggunakan NFC. Ponsel pertama yang menggunakan sistem operasi ini adalah Samsung Galxy Nexus.

~Android versi 4.1 (Jelly Bean)

Android Jelly Bean yaang diluncurkan pada acara Google I/O lalu membawa sejumlah keunggulan dan fitur baru. Penambahan baru diantaranya meningkatkan input keyboard, desain baru fitur pencarian, UI yang baru dan pencarian melalui Voice Search yang lebih cepat.

Tak ketinggalan Google Now juga menjadi bagian yang diperbarui. Google Now memberikan informasi yang tepat pada waktu yang tepat pula. Salah satu kemampuannya adalah dapat mengetahui informasi cuaca, lalu-lintas, ataupun hasil pertandingan olahraga. Sistem operasi Android Jelly Bean 4.1 muncul pertama kali dalam produk tablet Asus, yakni Google Nexus 7.

~Fitur

Fitur yang tersedia di Android adalah:
Kerangka aplikasi: itu memungkinkan penggunaan dan penghapusan komponen yang tersedia.
Dalvik mesin virtual: mesin virtual dioptimalkan untuk perangkat telepon seluler.
Grafik: grafik di 2D dan grafis 3D berdasarkan pustaka OpenGL.
SQLite: untuk penyimpanan data.
Mendukung media: audio, video, dan berbagai format gambar (MPEG4, H.264, MP3, AAC, AMR, JPG, PNG, GIF)
GSM, Bluetooth, EDGE, 3G, 4G dan WiFi (tergantung piranti keras)
Kamera, Global Positioning System (GPS), kompas, NFC dan accelerometer (tergantung piranti keras)

~Android bagi komunitas sumber terbuka

Android memiliki berbagai keunggulan sebagai piranti lunak yang memakai basis kode komputer yang bisa didistribusikan secara terbuka (open source) sehingga pengguna bisa membuat aplikasi baru di dalamnya. Android memiliki aplikasi native Google yang terintegrasi seperti pushmail Gmail, Google Maps, dan Google Calendar.

Para penggemar open source kemudian membangun komunitas yang membangun dan berbagi Android berbasis firmware dengan sejumlah penyesuaian dan fitur-fitur tambahan, seperti FLAC lossless audio dan kemampuan untuk menyimpan download aplikasi pada microSD card. Mereka sering memperbaharui paket-paket firmware dan menggabungkan elemen-elemen fungsi Android yang belum resmi diluncurkan dalam suatu carrier-sanction firmware.



Selasa, 28 Agustus 2012

perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi


TIK atau ICT (Information and Communication Technology), atau yang di kalangan negara Asia berbahasa Inggris disebut sebagai Infocom, muncul setelah berpadunya teknologi komputer (baik perangkat keras maupun perangkat lunaknya) dan teknologi komunikasi sebagai sarana penyebaran informasi pada paruh kedua abad ke-20. Perpaduan kedua teknologi tersebut berkembang sangat pesat, jauh melampaui bidang-bidang teknologi lainnya. Bahkan sampai awal abad ke-21 ini, dipercaya bahwa bidang TIK masih akan terus pesat berkembang dan belum terlihat titik jenuhnya sampai beberapa dekade mendatang. Bila dilacak ke belakang, terdapat beberapa tonggak perkembangan teknologi yang secara nyata memberi sumbangan terhadap eksistensi TIK saat ini. Pertama adalah temuan telepon oleh Alexander Graham Bell pada tahun 1875. Memasuki abad ke-20, tepatnya antara tahun 1910-1920, terealisasi transmisi suara tanpa kabel melalui siaran radio AM yang pertama (Lallana, 2003:5).
Komunikasi suara tanpa kabel segera berkembang pesat, dan kemudian bahkan diikuti pula oleh transmisi audio-visual tanpa kabel, yang berwujud siaran televisi pada tahun 1940-an. Komputer elektronik pertama beroperasi pada tahun 1943, yang kemudian diikuti oleh tahapan miniaturisai komponen elektronik melalui penemuan transistor pada tahun 1947, dan rangkaian terpadu (integrated electronics) pada tahun 1957. Perkembangan teknologi elektronika, yang merupakan soko guru TIK saat ini, mendapatkan momen emasnya pada era perang dingin. Persaingan IPTEK antara blok Barat (Amerika Serikat) dan blok Timur (eks Uni Sovyet) justru memacu perkembangan teknologi elektronika lewat upaya miniaturisasi rangkaian elektronik untuk pengendali pesawat ruang angkasa maupun mesin-mesin perang. Miniaturisasi komponen elektronik, melalui penciptaan rangkaian terpadu, pada puncaknya melahirkan mikroprosesor. Mikroprosesor inilah yang menjadi ‘otak’ perangkat keras komputer, dan terus berevolusi sampai saat ini. Digitalisasi perangkat telekomunikasi kemudian berkonvergensi dengan perangkat komputer yang dari awal merupakan perangkat yang mengadopsi teknologi digital. Produk hasil konvergensi inilah yang saat ini muncul dalam bentuk telepon seluler.
Di atas infrastruktur telekomunikasi dan komputasi  inilah kandungan isi (content) berupa multimedia, mendapatkan tempat yang tepat untuk berkembang. Konvergensi telekomunikasi-komputasi-multimedia inilah yang menjadi ciri abad ke-21, sebagaimana abad ke-18 dicirikan oleh revolusi industri. Bila revolusi industri menjadikan mesin-mesin sebagai pengganti ‘otot’ manusia maka revolusi digital (karena konvergensi telekomunikasi-komputasi-multimedia terjadi melalui implementasi teknologi digital) menciptakan mesin-mesin yang mengganti (atau setidaknya meningkatkan kemampuan) ‘otak’ manusia.Indonesia pernah menggunakan istilah telematika (telematics) untuk maksud yang kurang lebih sama dengan TIK yang kita kenal saat ini.
Encarta Dictionary mendeskripsikan telematics sebagai telecommunication+informatics(telekomunikasi+informatika) meskipun sebelumnya kata itu bermakna science of data transmission. Pengolahan informasi dan pendistribusiannya melalui jaringan telekomunikasi membuka banyak peluang untuk dimanfaatkan di berbagai bidang kehidupan manusia, termasuk bidang pendidikan. Ide untuk menggunakan mesin-belajar, membuat simulasi proses-proses yang rumit, animasi proses-proses yang sulit dideskripsikan, sangat menarik minat praktisi pembelajaran. Tambahan lagi, kemungkinan untuk melayani pembelajaran yang tak terkendala waktu dan tempat, juga dapat difasilitasi oleh TIK. Sejalan dengan itu mulailah bermunculan berbagai jargon berawalan e, mulai darie-book, e-learning, e-laboratory, e-education, e-library dan sebagainya. Awalan e- bermaknaelectronics yang secara implisit dimaknai berdasar teknologi elektronika digital.
E – Commerce
Definisi E-Commerce menurut Laudon & Laudon (1998), E-Commerce adalah suatu proses membeli dan menjual produk-produk secara elektronik oleh konsumen dan dari perusahaan ke perusahaan dengan computer sebagai perantara transaksi bisnis. Sedangkan definisi E-Commerce menurut David Baum (1999, pp. 36-34) yaitu: E-Commerce is a dynamic set of technologies, applications, and bussines process that link enterprises, consumers, and communities through electronics transactions and the electronic exchange of goods, services, and informations. Diterjemahkan oleh Onno. W. Purbo: E-Commerce merupakan satu set dinamis teknologi, aplikasi, dan proses bisnis yang menghubungkan perusahaan, konsumen, dan komunitas tertentu melalui transaksi elektronik dan perdagangan barang, pelavanan, dan informasi yang dilakukan secaraelektronik.
Definisi dari E-Commerce menurut Kalakota dan Whinston (1997) dapat ditinjau dalam 3 perspektif berikut:
-       Dari perspektif komunikasi, E-Commerce adalah pengiriman barang, layanan, informasi, atau pembayaran melalui jaringan komputer atau melalui peralatan elektronik lainnya.
-       Dari perspektif proses bisnis, E-Commerce adalah aplikasi dari teknologi yang
menuju otomatisasi dari transaksi bisnis dan aliran kerja.
-       Dari perspektif layanan, E-Commerce merupakan suatu alat yang memenuhi keinginan perusahaan, konsumen, dan manajemen untuk memangkas biaya layanan (service cost) ketika meningkatkan kualitas barang dan meningkatkan kecepatan layanan pengiriman.
-       Dari perspektif online, E-Commerce menyediakan kemampuan untuk membeli dan menjual barang ataupun informasi melalui internet dan sarana online lainnya.
Jenis-jenis E-Commerce
1. Business to Business
2. Business to Consumer
Tujuan Menggunakan E-Commerce dalam Dunia Bisnis
Tujuan suatu perusahaan menggunakan sistim E-Commerce adalah dengan menggunakan E-Commerce maka perusahaan dapat lebih efisien dan efektif dalam meningkatkan keuntungannya
Mantaat Menggunakan E-Commerce dalam Dunia Bisnis
a. Dapat meningkatkan market exposure (pangsa pasar).
b. Menurunkan biaya operasional (operating cost).
c. Melebarkan jangkauan (global reach).
d. Meningkatkan customer loyalty.
e. Meningkatkan supply management.
f. Memperpendek waktu produksi.
Ancaman Menggunakan E-Commerce (Threats)
Threats merupakan kemungkinan-kemungkinan munculnya kejadian yang dapat membahayakan aset-aset yang berharga.
Ada beberapa bentuk ancaman yang mungkin terjadi:
-       System Penetration
-       Authorization Violation
-       Planting
-       Communications Monitoring
-       Communications Tampering
-       Denial of service
-       Repudiation

Software House
Software house adalah suatu perusahaan yang memproduksi berbagai keperluan software tertentu. Salah satu produksinya itu seperti software computer yang saat ini banyak digunakan. Software yang dihasilkan selanjutnya akan didistribusikan untuk dikonsumsi oleh para pihak yang membutuhkan. Beberapa contoh software house yang besar yang sering dikenali yaitu seperti Microsoft, oracle, Adobe, dan lainnya. Perusahaan-perusahaan besar ini sudah menghasilkan berbagaisoftware yang saat ini banyak sekali digunakan oleh para pengguna computer di seluruh dunia. Seperti Microsoft yang sudah terkenal dengan officenya yang sangat sering digunakan untuk berbagai keperluan.
Salah satu software house yang produknya sudah sering dikenal adalah adobe. Produk software adobe banyak sekali jenisnya dari pengeditan gambar seperti photoshop lalu pembuka pdf maupun menggambar seperti adobe illustrator. Hal ini akan semakin berkembang seiring dengan kreativitas mereka yang selalu meningkat setiap saat untuk membuat software-software baru setiap saat.  Namun saat ini, pembuatan software yang cakupan nya lebih kecil juga banyak. misalnya karena katerbatasan dana atau pun tenaga ahli. Biasa nya software house dibangun oleh sekelompok orang/mahasiswa yang bertujuan untuk menambah penghasilan sewaktu masih kuliah. Misalnya: pembuatan software untuk online shop, game house, karaoke software, dan sebagainya, Hal ini tentu sangat membantu bagi perkembangan bisnis informatika / lewat internet

Senin, 04 Juni 2012

FAKTA UNIK KIM TAEYEON Girls Generatio


  1. Kim TaeYeon memiliki arti ‘The Great Beauty’
  2. Anak ke2 dari 3 bersaudara.
  3. Ia memiliki kakak laki laki yang sangat mirip dengannya.
  4. Taeyeon memiliki seorang adik perempuan.
  5. Meskipun Taeyeon yang tertua di SNSD terkadang ia bertingkah laku seperti seorang Maknae.
  6. Taeyeon lahir di korea selatan bagian paling selatan.
  7. Orang tuanya pemilik toko kacamata.
  8. Member SNSD terpendek ke2 setelah Sunny.
  9. Fans sering menjulukinya  "Charming leader"
  10. Terkadang ia juga disebut multitalented leader.
  11. salah satu member dengan bakat luar biasa (menyanyi,menari,menjadi DJ,MC dan berakting)
  12. Jarak kelahiran Taeyeon dengan kakaknya hanya 1 tahun.
  13. Dahulu ayahnya seorang vokalis sebuah band.
  14. Ibunya pernah memenangkan Children Song Competition saat masih kecil.
  15. Taeyeon bisa berbahasa china, inggris,jepang dan korea tentu saja.
  16. Tiffany adalah roomatenya ketika masih trainee
  17. Taeyeon biasa memainkan game RF ONLINE.
  18. Sooyoung and YoonA adalah mantan roommatesnya.
  19. Dan sekarang ini Sunny lah yang menjadi roomatenya.
  20. ketika Taeyeon,Yona dan Sooyoung sekamar mereka pernah menangkap kecoa lalu membakarnya.
  21. Di saat sekolah dulu ia pernah terjatuh saat di balapan lari ia mendapatkan luka yang cukup serius.
  22. Ia sangat buruk dalam menggunakan tangan kirinya.
  23. Bahkan ketika ia mengetik, ia hanya menggunakan tangan kanannya.
  24. Tidak mudah terpengaruh dengan hal-hal yg berbau mistik.
  25. Semua member setuju Taeyeon adalah anggota tercantik diantara mereka.
  26. Ketika ia mengunjungi kota kelahirannya, ia suka menggunakan aksen kota kelahirannya
  27. Ia mempunyai kebiasaan berbicara saat tidur, bahkan ia pernah mengigau saat di radio ChinChin dan menyelesaikan soal matematika saat tertidur.Ia juga bisa tidur dengan mata terbuka.
  28. Ia pernah melarikan diri ketika trainee karena merasa terlalu capek.
  29. Dia adalah short-sighted jadi ia memakai lensa kontak.
  30. Taeyeon adalah best cooker bersama Hyoyeon di SNSD.
  31. Ketika Taeyeon mengalami cidera ia tetap memutuskan untuk tampil bersama SNSD.
  32. Saat tampil Taeyeon sampai harus menutupi lukanya dengan make-up karna merasa bertanggung jawab sebagai leader :D
  33. Dia bisa menggambar dengan baik.
  34. Saat Taeyeon masih kecil ia adalah gadis yg tomboy .
  35. Taeyeon kecil selalu bermain dengan laki laki bersama kakaknya.
  36. Taeyeon selalu mendengarkan apa yg dikatakan neneknya.
  37. Taeyeon mendapatkan penghargaan Lifetime Achievement Award dari sekolahnya.
  38. Taeyeon juga mendapat predikat salah satu lulusan tercantik disekolahnya bersama sang maknae, dan GO Hara 'KARA'
  39. Taeyeon,Sooyong dan Sunye 'wonder girls' pernah satu sekolah bareng.
  40. Jika tidak menjadi artis,Taeyeon ingin menjadi guru matematika.
  41. Biasanya ketika tidur Taeyeon berkata “More ! More !” (In korean) yang membuat yoonA mantan roommatenya tertawa terbahak bahak.
  42. kadang kadang ia berjalan sambil tidur (sleep walking)
  43. Taeyeon sangat percaya diri dengan bibirnya.
  44. Ia tidak suka Keroro karena membosankan tapi suatu saat SeoHyun mempengaruhinya dan sekarang ia juga menyukai Keroro.
  45. Saat Taeyeon masih remaja, ia selalu mendengarkan radio ketika mengerjakan PR. Ia merasa radio adalah bagian dari hidupnya.
  46. Ketika Taeyeon menjadi DJ ia merasa Mimpi Menjadi Kenyataan
  47. Sunny dan Sooyong memilih Taeyeon sebagai anggota paling populer diantara member lainnya.
  48. Semua orang setuju ia memiliki kemampuan vokal yang hebat dan dancing skill yang hebat juga.
  49. Ia menyukai laki laki yang selalu berpikiran positif dan memiliki humor yang baik.
  50. Taeyeon menyukai ‘Kang Dong Won’ Taeyeon berpikir ia sangat tampan.
  51. Saat paling bahagia menurutnya adalah saat ia tidur.
  52. Taeyeon menyukai susu kacang hitam (?)
  53. Ia sangat menyukai bunga berwarna ungu.
  54. Taeyeon mempunyai ingatan yang sangat buruk.
  55. Taeyeon menyukai SunMi dari Wondergirls.
  56. Ia sangat merasa terhormat ketika ia akan duet dengan Kangta, ketika Kangta mengajari Taeyeon bagaimana untuk menyanyi dengan baik Taeyeon selalu melakukan kesalahan karena ia memang ingin berlama lama dengan Kangta.
  57. Taeyeon pernah mencium sunny dan Jessica di pipi mereka.
  58. Taeyeon suka memanggil Fany dengan panggilan Miyoung (Nama korea Tiffany)
  59. Tiffany pernah mengatakan pada ibu Taeyeon kalau Taeyeon suka mengganggunya.
  60. Taeyeon selalu mengajari dan memberitahu bila sesuatu yang ia lakukan kesalahan.  Itulah mengapa ia dipanggil Umma.
  61. Ketika ia berbicara member yang lainnya pasti akan mendengarkan.
  62. Taeyeon sangat menakutkan ketika ia marah.
  63. Dia tidak suka tidur dengan rambut panjangnya.
  64. Pajama favoritnya adalah baju dengan lengan panjang.
  65. Ia tidak menyukai laki laki yang memiliki rambut yang terlalu panjang.
  66. Ia suka ketika hujan dan angin bertiup.
  67. Taeyeon menyukai kaktus.
  68. Bila ia disuruh memilih antara Cinta atau Persahabatan ia lebih memilih persahabatan.
  69. Ia lebih menyukai lelaki yang lebih tua darinya.
  70. Taeyeon tidak memiliki e-mail.
  71. Ia menyukai ketika ia sedang sibuk.
  72. sebelum debut bersama SNSD, Taeyeon sudah berduet dengan The One pd tahun 2004.
  73. Ia pernah lupa menaruh HPnya dan maknae menemukannya di lemari es. 
  74. Taeyeon pernah berjalan ke luar rumah (berjalan saat tidur) , turun dari tangga dan naik lagi keesokan hari ayahnya bertanya ia bilang ia tidak mengingat sesuatu.
  75. Ketika ia remaja ia sangat pemalu.
  76. Ketika ia masih remaja pamannya sering menyuruh Taeyeon untuk bernyanyi untuk pamannya karena suara Taeyeon sangat indah.
  77. Ia seorang yang pekerja keras dan mandiri
  78. Taeyeon menjadi pengisi suara dalam film animasi 3D 'Despicable Me'
  79. dibalik sifatnya yg mandiri,Taeyeon adalah orang yang tertutup (introverted)
  80. saat Taeyeon sedang sedih, terkadang tidak ada yg menyadarinya.
  81. BoA adalah inspirasi Taeyeon untuk menjadi penyanyi.
  82. Ikut bermain dalam drama musical "Song of the sun"
  83. Taeyeon ikut bermain dalam reality show 'We Got Married' bersama komedian Jung Hyundon.
  84. Pernah menjadi MC bersama Wooyoung "2pm"
  85. Komedian Kim Shin Young pernah mengatakan bahwa  Wooyoung '2pm' selalu memikirkan Taeyeon sebelum tidur.
  86. Pernah digosipkan dekat dengan Wooyoung.
  87. saat Taeyeon kembali menjadi MC setelah absen karna sakitnya.wooyoung dengan tidak sengaja berkata "setiap malam sebelum aku tidur, aku memikirkan betapa lelahnya taeyeon sampai dia sakit" saat yg lain menyadarinya wooyoung langsung terdiam dan hanya tersenyum malu.
  88. Hyungdon sangat menyukai Taeyeon kadang kadang ia tak berani untuk menatap matanya karena Taeyeon terlalu cute.
  89. Ketika ia turun dari panggung ia merasa sendiri dan kosong.
  90. Taeyeon adalah danshin bersama Sunny.
  91. karna kemampuan vocalnya, Ia sering dipercayakan menyanyikan lagu untuk soundtrack drama.
  92. Taeyeon menyanyikan soundtrack : If, Can You Hear Me, Its love with Sunny, and I Love You.
  93. Award yang diperoleh oleh Taeyeon : 8th Annual Best Contest Best Singer 1st Place & Grand Award, Cyworld Song of the Month: February for “If” ,M.net‘s 20s Choice Hot D.J., M.netGolden Disk Awards Yepp Popularity Award for “Deullinayo”, Program Production “Good Friend Radio (ChinChin)”, MBC Drama Awards [Radio Newcomer Award] “Good Friend Radio (ChinChin)” 2010 16th Republic of Korea Entertainment Arts Awards Female Radio Award.

GIRLS GENERATION


 PROFIL MEMBER GIRLS GENERATION

1.Taeyeon (Charming Leader)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj1vlg4U1BEZs3Em6FIjjEuCSa52-XpRmwNw_zNoFosY4FtEJjRPMZcvE_VwY3NVgyXcaoeZBIwAuHX9FCDir7qadB7juKDFrXdU8uU3K8TQmdhUoelPqKsqUzJfjHnNX2EirVssr95qmg/s320/01.jpg

Name : Kim Taeyeon
stage name : Taeyeon
nick name : kid leader , taengoo, byun taeng, ajumma taeng, Tete.
date of birth : March 9th, 1989
position : Leader & Lead vokal (main vocal)
training : 3 years 3 month

2.Jessica (the Ice Princess)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj0UpxTnfbcbcWek33hMwsFtnPgKKuQDMm2qJoNue-x_E9GaswpMUbUsxfjzHrOYQY-ffh75d3ZSqLE22Gu56ZvxCqP-zcrocEGFfQyZUNZk43xF3bb3wGptPNUYfObmy5BulnR3RXp1OU/s320/47265_433204453566_205806848566_4947819_7632008_n.jpg
name : Jessica Jung
stage name : jessica
korean name : Jung Soo Yeon
nick name : sica , jessi, ice princess
date of birth : april 18th, 1989
position : member & main vocal
training : 7 years 6 month

3.Sunny (Queen of aegyo)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEipBDEJIlyIobWFn1RCT2aolwLb_eoaV5b3a3SN80MSg70gojj7c8N6Jn4IxS-lYyFYDK6nQsNyXVrtWYkH-1xHxjybXRslOOfb2zoe0QX39JJaYfMCja6gq5-LZpa6NiZ0RukXep2Oxzs/s320/47265_433204463566_205806848566_4947821_1670223_n.jpg
name :Lee sunkyu
stage name : Sunny
nick name : soonkyu, sunny bunny, choi danshin (terpendek)
date of birth : May 15th,1989
position : sub dancer & sub vocal
training : 3 month

4.Tiffany (The Eye Smile)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiUdvjNRe-WLjzwWzr_96icmc-FzQzGz3KqZwGd_tdvLqvu75TRHWFrFlVy5u9V3JcLNSh663oUXo3yoRxu8Aon0eDjq2c9YsmC5UyfWG6GzZrqgGVH-nggJSjJSfkYD_K_BWaJYh8RcqY/s320/47265_433204483566_205806848566_4947825_7393891_n.jpg
name : stephanie Hwang
korean name : Hwang Mi Young
stage name : Tiffany
nick name : fany, tiffany, Ddilfany, mi young, mushroom
date of birth : august 1st,1989
position : sub dancer & sub vocal
training : 3 years 7 month

5.Hyoyeon ( The Dancing Queen)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjUuMldKcxpTGn8Uo40RcVEeGNyyZP3t2PfCYXlEkI5soT0FgOUL4L65RDJ9ZdbE6d2-g1HkBPY7oAland0Z8gY1_xbCanLoEmeAzubjeq0g6SH5w_LdGEtB6GzTiZ-sfVuYojmYA8poPE/s320/47265_433204478566_205806848566_4947824_1277171_n.jpg
name :  Kim hyoyeon
stage name : Hyoyeon
nick name : hyo, hyoraengi, kim yeolsal
date of birth : september 22nd,1989
position : Lead dancer(main dancer) & sub vocal
training : 7 years 1 month

6.Yuri (The Black Pearl)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjlo_osRj1i0KJVAnkqFECcM8Vctyg0uUbYGZowV_TfmvK6jhLap-RKCdUQSUkLiyzIgXu7n_HfZfRiV-W1960EoFutNMVkzA3cDTbNq77K7TvdJJtWEXKeuf39RLdZxTLNf70spArMEmA/s320/47265_433204458566_205806848566_4947820_6434141_n.jpg
name : Kwon Yuri
stage name : Yuri
nick name : Yul,kkab-yul,Black pearl
date of birth : december 5th,1989
position : main dancer & sub vocal
training : 6 years 11 month

7. SooYoung ( The Tallest One)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg251SbdPqb6MKsHlT-TWjFDKFpRtLurLn72lvfBFsryAKGztvFJeUy2eZg2drVgLtjrOOgWq6Kx1TrPcGLAzGPZwhRwv9YQpGQpjSKVRelz4UccjGKWtnRgMlrhoe8_ZemQIBynrQ6Flk/s320/47265_433204468566_205806848566_4947822_5983330_n.jpg
name : summer
korean name : Choi Soo Young
stage name : SooYoung
nick name : shik shin (ratu makan)
date of birth : february 10th,1990
position : main dancer & sub vocal
training : 7 years 3 month

8.Yoona (The Stroong Girl)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgCOboP6-7ih8qf1GgnS2o5igyScWiAvQD0tlGb_WdEYKXONEVHg9N1h8034vEQ1AnTuXgevvpuESS0WVYN5vMEDQjZhHL_HTHbgACdA8mB2nq9vfvWNcTkCzC23C2bZMcJOygwXlw3YIc/s320/47265_433204448566_205806848566_4947818_968813_n.jpg
name : Im Yoon Ah
stage name : Yoona
nick name : Yoong, Him Yoona, aligator
date of birth : May 30th,1990
position : main dancer & sub vocal
training : 5 years 2 month

9.SeoHyun (The Biggest Maknae)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjGfV0-QCVb182b5zcpx3WB83x2YAU8srb21RKi9zC1ivxvksL8RiisjDxympplExUinO-_aYqmAR_YPwVDT1MPDuxL70JMaom4SH8njZ_ugli8zXQFS1Y6Ph7tsJersP1oNA7mmX62rNE/s320/47265_433204473566_205806848566_4947823_3245922_n.jpg
nama : Seo Joo Hyun
stage name : Seohyun
nick name : maknae (termuda), seroro,Hyun
date of birth : June 28th,1990
position : maknae & main vocal
training : 4 years 6 month